PT Toras Banua Sukses Kian Ancam Kami
Masyarakat kecil selalu jadi objek kepentingan para kaum kapitalis. Pembodohan, penindasan dan pembunuhan karakter selalu dirasakan. Kaya semakin kaya dan miskin semakin sengsara, itulah realita hidup. Kami ingin merdeka..!! Masyarakat sadar bahwa peninggalan leluhur yang kini masih tetap dijaga dan dilestarikan tersebut, mempunyai arti penting bagi keberlangsungan hidup khalayak ramai, terutama bagi generasi penerus. Namun sungguh ironis, tak pernah digubris oleh para spekulan tamak untuk menguasainya dengan tidak bertanggung jawab.
Pasca demonstrasi tahun 2007 lalu oleh suku Dayak Kayaan, Bukat, Punan dan suku lainnya, hingga melayangkan hukum adat pada Menhut MS Khaban. Kendati begitu perjuangan masyarakat belum mendapat hasil signifikan. Lantas PT yang sebelumnya sempat di non aktifkan pengoperasiannya, kini kembali membangun sebuah base camp di wilayah desa Cempaka Baru. Dugaan sementara sebagai tempat pendistribusian logistik dan terindikasi akan segera beroperasi.
Tak ada yang tau kapan PT ini menyosialisasikan diri pada masyarakat. Prilaku yang tak beradat tersebut, membuat masyarakat semakin gusar dan geram. Bagi lembaga atau dinas terkait, agar sedianya segera mengklarifikasikan pada masyarakat. Demi harkat dan martabat, para kaum militansi telah siap pertahankan tanah adat sebagai hak uluyatnya.Kyan Hiroh
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Salam kenal.
BalasHapus